Ketua Dewan Perwakilan Wilayah KSPI Jawa Timur Nuruddin mengatakan, sebanyak 300 buruh PT Pakerin sudah melakukan aksi demonstrasi di depan gedung Kementerian Hukum, Jakarta Selatan, sejak seminggu lalu.
Mereka memprotes Kemenkum yang membatalkan AHU sehingga uang PT Pakerin tak bisa dicairkan.
"Kami sudah hampir seminggu, 300 orang dari 2.500 orang buruh Pabrik Kertas Indonesia (Pakerin), Mojokerto, Jawa Timur, ke Jakarta untuk memperjuangkan eksistensi PT Pakerin," ujar Nuruddin di Jakarta Pusat, Rabu (28/1/2026).
Menurut Nuruddin, sebanyak 2.500 buruh Pakerin terancam terkena pemutusan hubungan kerja (PHK), bahkan belum menerima upah terhitung sejak Oktober 2025.
"Sekali lagi, 2.500 orang ini empat bulan upahnya tidak dibayar. Ada 14 orang yang sudah meninggal dunia, pesangonnya tidak dibayar," kata Nuruddin.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis: Siti Laela Malhikmah
Video Jurnalis: Siti Laela Malhikmah
Video Editor: Siti Laela Malhikmah
Produser: Nursita Sari
#Demo #DemoJakarta #Demo #Buruh #Peristiwa #PHK #Pakerin #vjlab