JAWA TENGAH, KOMPAS.TV - Ratusan rumah warga hingga lapak pedagang pasar di Karanganyar, Jawa Tengah, porak poranda pasca-angin puting beliung yang disertai hujan deras melanda sebagian wilayah Karanganyar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Warga dan pedagang sempat panik saat angin puting beliung menerjang. Meski berlangsung singkat, terjangan angin menyebabkan kerusakan pada rumah warga dan lapak pedagang.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Karanganyar mencatat, angin puting beliung menerjang empat desa di Kecamatan Karangpandan.