PANGKEP, KOMPAS.TV - Black box pesawat ATR 42-500 akhirnya ditemukan di potongan ekor pesawat.
Sejak ditemukan pukul 11.00 siang, black box dibawa ke Posko Tompobulu.
Kondisi fisik black box ditemukan utuh sehingga kuat dugaan data-data yang merekam data penerbangan dan komunikasi di kokpit pesawat dapat dibaca.
Selain black box, tim juga temukan cockpit voice recorder atau percakapan pilot dan kopilot selama penerbangan.
Perkembangan terkini dari kecelakaan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Pangkep, Sulawesi Selatan, kita tanyakan Jurnalis Kompas TV, Gufran Lamataha dan Juru Kamera Rama Pratama.