JAKARTA, KOMPAS.TV - Usai diperiksa di Polres Kudus, Bupati Pati, Sudewo, tiba di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (20/1/2026).
Namun, hingga berita ditulis, 11.52 WIB, belum ada pernyataan resmi dari KPK terkait operasi tangkap tangan yang menjerat Sudewo, termasuk siapa saja pihak yang diamankan.
Nama Sudewo sebelumnya sempat menjadi sorotan publik setelah mendapat aksi unjuk rasa dari warganya terkait sejumlah kebijakan yang dinilai kontroversial.
Sebelumnya, Sudewo juga pernah diperiksa sebagai saksi dalam perkara lain di KPK.
#kpk #sudewo #ott #bupatipati
Baca Juga Detik-Detik Bupati Pati Sudewo Selesai Diperiksa KPK Usai Terjaring OTT di https://www.kompas.tv/nasional/644926/detik-detik-bupati-pati-sudewo-selesai-diperiksa-kpk-usai-terjaring-ott
Artikel ini bisa dilihat di :
https://www.kompas.tv/nasional/644934/keterangan-bupati-pati-sudewo-datangi-gedung-kpk-siap-diperiksa-kompas-siang