:

Usai Rapat Bareng Prabowo, Mendagri Tito Umumkan TKD 3 Provinsi di Sumatera Tak Dipotong

2 hari lalu

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengumumkan bahwa Transfer Keuangan Daerah (TKD) untuk Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, tidak dipotong dan dikembalikan setara dengan TKD 2025 setelah efisiensi.

Tito mengungkap hal ini telah disetujui Presiden RI Prabowo Subianto, usai rapat bersama sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih, di Hambalang, Jawa Barat, Sabtu (17/1/2026).

"Presiden kemudian sudah memutuskan tadi bahwa seluruh provinsi, kabupaten/kota tiga ini, Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, transfer keuangan daerahnya disamakan dengan di tahun 2025. Dengan kata lain ya ditambahnya angkanya totalnya menjadi 10,6 triliun," kata Tito.

Baca Juga [FULL EKSKLUSIF] Mendagri Tito Buka Suara soal Tambahan Anggaran Transfer ke Daerah Bencana Sumatera di https://www.kompas.tv/nasional/644602/full-eksklusif-mendagri-tito-buka-suara-soal-tambahan-anggaran-transfer-ke-daerah-bencana-sumatera

 

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/644654/usai-rapat-bareng-prabowo-mendagri-tito-umumkan-tkd-3-provinsi-di-sumatera-tak-dipotong

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke