Para pemimpin Eropa menyatakan kekecewaan setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump memberlakukan tarif impor baru terhadap sejumlah negara Eropa.
Kebijakan ini dikaitkan dengan sikap negara-negara tersebut yang mendukung Denmark dan menolak ambisi Amerika Serikat atas Greenland.
Tarif impor sebesar 10 persen akan diberlakukan mulai 1 Februari 2026 dan berpotensi meningkat menjadi 25 persen jika Amerika Serikat gagal mencapai tujuannya.
Para pemimpin Eropa menilai langkah ini berisiko merusak hubungan transatlantik dan bertentangan dengan prinsip keamanan kolektif NATO.
Uni Eropa menegaskan komitmen untuk tetap bersatu, menjunjung kedaulatan, dan mempertimbangkan ulang sejumlah kesepakatan dagang dengan Amerika Serikat sebagai respons atas kebijakan tersebut.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Novyana Nurmita Dewi Narator: Novyana Nurmita Dewi Video Editor: Novyana Nurmita Dewi Produser: Novyana Nurmita Dewi