:

25 Personel Tim SAR dan TNI-Polri Diterjunkan, Sisir Lokasi Dugaan Hilangnya Pesawat ATR 42-500

3 hari lalu

MAROS, KOMPAS.TV - Sebuah pesawat milik Indonesia Air Transport dilaporkan hilang kontak di daerah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/1/2026).

Personel Basarnas Makassar diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pengecekan.

Kasi Ops Basarnas Makassar, Andi Sultan, mengatakan pihaknya menerima informasi pesawat hilang kontak pada Sabtu pukul 13.17 WITA.

Berdasarkan informasi awal, pesawat hilang kontak di daerah Leang-Leang, Maros.

Sultan mengatakan pihaknya menurunkan 25 personel ke lokasi. Sejumlah peralatan evakuasi juga telah disiapkan.

Ia menyebut pihaknya melibatkan TNI dan Polri untuk mencari pesawat ATR 42-500 yang hilang kontak di Maros.

Selain pencarian melalui jalan darat, Basarnas juga menggunakan drone untuk melakukan pencarian.

Baca Juga Tim SAR Lakukan Pemetaan Lokasi Pencarian Pesawat ATR 42-500 yang Hilang Kontak di Maros! di https://www.kompas.tv/regional/644513/tim-sar-lakukan-pemetaan-lokasi-pencarian-pesawat-atr-42-500-yang-hilang-kontak-di-maros

#pesawathilang #pesawatjatuh #pesawatatr42500 #maros #timsar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/644515/25-personel-tim-sar-dan-tni-polri-diterjunkan-sisir-lokasi-dugaan-hilangnya-pesawat-atr-42-500

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke