:

Personel Brimob Polda Aceh Diduga Jadi Tentara Bayaran Rusia di Donbass

3 hari lalu

Seorang personel Brimob Polda Aceh disersi dan diduga menjadi tentara bayaran di Rusia. Diketahui personel tersebut bernama Bripda Muhammad Rio, dan bertugas di Donbass, wilayah yang sedang jadi perebutan Rusia dan Ukraina.

Hal itu diungkapkan Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Joko Krisdiyanto, Sabtu (17/1/2026). Joko telah menerima informasi ihwal personel Brimob Aceh yang menjadi tentara bayaran Rusia.

Sebelum pergi ke luar negeri dan menjadi bagian dari militer Rusia, Rio telah memiliki riwayat pelanggaran kode etik profesi Polri hingga disidang Kode Etik Polri (KKEP).

Pada Rabu 7 Januari 2026, Rio juga disebut mengirimkan pesan WhatsApp kepada anggota Provos Satbrimob Polda Aceh, Kasi Yanma, serta PS Kasubbagrenmin, yang berisi dokumentasi foto dan video yang menunjukkan bahwa ia telah bergabung dengan divisi tentara bayaran Rusia.

Simak selengkapnya dalam video berikut!

Penulis Naskah: Musayadah Khusnul Khotimah
Narator: Musayadah Khusnul Khotimah
Video Editor: Dimas Septian Adiyathama
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Musik: Final Boss - Evening Telecast

#Peristiwa #Viral ##DailyNews #DisersiBrimobPoldaAceh #Rusia #BrimobPoldaAceh #Tentara #TentaraBayaranRusia #PerangRusiaUkraina

Artikel terkait:
https://regional.kompas.com/read/2026/01/17/122504478/personel-brimob-polda-aceh-disersi-diduga-jadi-tentara-bayaran-rusia

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke