:

Eggi Sudjana-Damai Hari Sowan ke Solo, Jokowi Harap Ada Restorative Justice

5 jam lalu

Presiden ke-7 RI Joko Widodo membenarkan pertemuan dengan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis di kediamannya di Solo, Jawa Tengah, pada Kamis (8/1/2026).

Jokowi berharap silaturahmi tersebut dapat menjadi pertimbangan penyidik Polda Metro Jaya untuk menyelesaikan kasus dua tokoh itu melalui restorative justice.

Saat ditanya wartawan pada Rabu (14/1/2026) soal ada atau tidaknya pengajuan menghentikan kasus, Jokowi menuturkan hal itu akan ditindaklanjuti oleh pengacara Eggi-Damai Hari, Elida Netty.

Sementara itu, dua tersangka kasus tudingan ijazah palsu Jokowi pada klaster pertama, Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, mengajukan restorative justice (RJ) kepada penyidik.

"Kami penyidik menunggu dari kedua belah pihak untuk permohonan RJ-nya. Nanti ketika para pihak sudah memutuskan untuk mengambil upaya hukum melalui restorative justice, nanti akan kami fasilitasi sebagaimana KUHP maupun KUHAP baru kita," ujar Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Iman Imanuddin, Senin (12/1/2026).


Penulis: Labib Zamani, Vachri Rinaldy Lutfipambudi

Kreatif: Blanka Rahel Maretha Joanne

Produser: Reza Kurnia Darmawan

~R #Jokowi #Hukum #Cut

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke