:

Tragis! 3 Warga Cilincing Tewas Tersengat Listrik Saat Banjir, Polisi Lakukan Olah TKP

2 hari lalu

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tiga orang warga Cilincing, Jakarta Utara, ditemukan meninggal dunia akibat tersengat listrik.

Sengatan listrik berasal dari alat elektronik yang terendam banjir.

Maya Saputri, ibu rumah tangga di Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, ditemukan di dalam kamarnya yang terendam banjir.

Saat akan melakukan evakuasi, pihak keluarga harus mematikan aliran listrik lantaran dari tubuh korban masih terdapat sengatan listrik.

Sementara itu, sepasang suami istri di Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara, juga meninggal dunia setelah tersengat listrik yang diduga berasal dari alat elektronik.

Saat kejadian, korban tengah membersihkan alat elektronik dari sampah sisa banjir.

Polisi dari Polsek Cilincing telah melakukan olah TKP di dua lokasi tersebut untuk memastikan penyebab kematian.

Polisi mengimbau masyarakat untuk memutus aliran listrik jika kondisi rumah terendam banjir.

Baca Juga Luapan Sampah Perparah Banjir di Kelapa Gading, Petugas PPSU Dikerahkan Bersihkan Kali di https://www.kompas.tv/regional/643618/luapan-sampah-perparah-banjir-di-kelapa-gading-petugas-ppsu-dikerahkan-bersihkan-kali

#korban #banjir #cilincing 

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/643621/tragis-3-warga-cilincing-tewas-tersengat-listrik-saat-banjir-polisi-lakukan-olah-tkp

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke