Para pengunjuk rasa di Tel Aviv berkumpul untuk melakukan aksi unjuk rasa menuntut penggulingan pemerintahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. Dalam unjuk rasa yang berlangsung, Sabtu (10/1/2026) mereka juga menunut penyelidikan independen atas serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 lalu.
Warga Tel Aviv menuding pemerintahan sayap kanan Netanyahu memanipulasi publik melalui perang untuk tetap berkusa.
Aksi protes telah dilakukan banyak warga Israel setiap minggu selama berbulan-bulan dengan tuntutan yang sama. Banyak dari keluarga korban sandera juga turut turun ke jalan bersama warga lainnya untuk menyerukan keresahan yang sama.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Musayadah Khusnul Khotimah Video Editor: Angelia Elza Berliana Sari Produser: Dandy Bayu Bramasta