:

BEDA JALAN DI PERBATASAN JABAR DAN BANTEN, WARGA MINTA PEMERATAAN PEMBANGUNAN

1 minggu lalu

Sebuah video yang memperlihatkan perbatasan Jawa Barat dan Banten ramai diperbincangkan karena menunjukkan kontras kondisi jalan yang sangat mencolok.

Di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, jalan tampak mulus berlapis aspal. Namun, saat memasuki Kampung Cigobang, Desa Banjarsari, Kabupaten Lebak, Banten, jalan berubah menjadi tanah merah yang becek saat hujan. Warga menilai kondisi ini sebagai gambaran nyata ketimpangan pembangunan antardaerah, padahal sama-sama berada dalam satu negara.

Tak hanya soal jalan, di kawasan ini juga masih ada warga korban banjir bandang 2020 yang bertahan di hunian sementara hingga enam tahun lamanya. Mereka berharap segera mendapatkan hunian tetap yang layak. Ketimpangan infrastruktur dan lambannya pemulihan pascabencana menjadi pengingat bahwa pemerataan pembangunan masih menjadi pekerjaan besar. 

Simak video selengkapnya dan dapatkan berita terkini lainnya di www.kompas.tv serta youtube.com/kompastv #BOLDKompasTV

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke