KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus uang sebesar Rp1 miliar kepada atlet peraih medali emas dalam ajang kontestasi olahraga bergengsi se-Asia Tenggara, SEA Games ke-33.
Pemberian bonus tersebut dilakukan di Istana Negara dan menjadi simbol penghargaan serta apresiasi atas dedikasi dan kerja keras atlet Indonesia dalam meraih kemenangan pada ajang olahraga tersebut.
Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus kepada atlet Indonesia yang berhasil memperoleh medali emas dalam perhelatan SEA Games ke-33 di Thailand beberapa waktu lalu.
Pemberian bonus ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah atas prestasi gemilang kontingen Indonesia di ajang olahraga bergengsi se-Asia Tenggara. Kontingen Indonesia berhasil merebut posisi juara kedua pada klasemen akhir.
Pemberian bonus dilakukan di Istana Negara dalam sebuah seremoni kenegaraan.
Baca Juga Prabowo Beri Bonus Atlet Peraih Medali SEA Games 2025: Bukan Upah, Ini Penghargaan di https://www.kompas.tv/nasional/642601/prabowo-beri-bonus-atlet-peraih-medali-sea-games-2025-bukan-upah-ini-penghargaan
#prabowo #bonusatlet #seagames2025 #atletindonesia
Artikel ini bisa dilihat di :
https://www.kompas.tv/nasional/642785/prabowo-beri-bonus-atlet-peraih-medali-sea-games-2025-capai-rp-1-miliar-per-orang-jmp