Pakar menilai langkah Presiden Amerika Serikat Donald Trump semakin tidak bisa diprediksi, dan hal ini membuat Iran kesusahan untuk menyusun kalkulasi politik.
Analisis tersebut diungkapkan oleh Sanam Vakil, seorang peneliti di lembaga "think tank" Chatham House, kepada Wall Street Journal, pada Minggu (4/1/2026).
Vakil menyatakan, Trump semakin susah dibaca arah kebijakannya setelah penangkapan Presiden Venezuela Nicolas Maduro, yang dikenal sebagai sekutu dekat Teheran.
Penangkapan kepala negara yang masih menjabat menimbulkan ketidakpastian serius di kalangan elite Iran, soal sejauh mana Trump akan bertindak jika demonstrasi di Iran terus meluas.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Wiyudha Betha Dinaragis
Narator: Wiyudha Betha Dinaragis
Video Editor: Dimas Septian Adiyathama
Produser: Akhmad Muawal Hasan
#Global #Konflik #DailyNews #DonaldTrump #Iran #ProtesIran #DemoIran
Music: Between The Spaces - The Soundlings