Nicolas Maduro, Presiden Venezuela yang digulingkan, dengan lantang mengatakan "Soy Inocente" dalam bahasa Spanyol yang berarti "Saya tidak bersalah!" di depan hakim dalam sidang pertamanya di Pengadilan Federal Manhattan, Amerika Serikat (AS), Senin (5/1/2026).
Bahkan, Maduro menyebut dirinya sebagai "presiden negaraku" ketika ia menolak penangkapan dan membantah tuduhan perdagangan narkoba yang digunakan pemerintahan Trump sebagai dalih untuk membenarkan penggulingannya dari kekuasaan di Venezuela.
Ketika ditanya tentang pembelaannya terhadap tuduhan tersebut, ia menyatakan: "Saya ditangkap. Saya tidak bersalah. Saya tidak bersalah. Saya adalah pria yang baik, presiden negaraku," ," kata Maduro dalam bahasa Spanyol, seperti diterjemahkan oleh seorang reporter pengadilan, sebelum dipotong oleh hakim, dikutip dari Associated Press, Selasa (6/1/2026).
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Vina Muthi Ambarwati
Narator: Vina Muthi Ambarwati
Video Editor: Destri Abdi Saputro
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas
Music: Heaven and Hell - Jeremy Blake
#Global #Konflik #DailyNews #NicolasMaduro #PengadilanMaduro #Venezuela #Manhattan #AmerikaSerikat #MaduroDiadili