NTT, KOMPAS.TV - Tim SAR gabungan kembali menemukan satu jenazah di perairan Pulau Padar pada Minggu (4/1/2026) pagi. Diduga jenazah itu merupakan warga negara Spanyol, korban hilang bersama tenggelamnya Kapal Putri Sakinah.
Diduga jenazah ini merupakan jenazah dari salah satu korban hilang yang selama 10 hari belakangan dicari oleh tim SAR gabungan, yang merupakan pelatih sepak bola putri asal Spanyol, Valencia CF Femenino B, Fernando Martin Carreras.
Lebih lengkap terkait penemuan jenazah di perairan Pulau Padar, kita telah terhubung dengan Kepala Basarnas Maumere, Fathur Rahman.