KOMPAS.TV - Sebanyak lebih dari seribu praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dikirim oleh Kementerian Dalam Negeri ke Provinsi Aceh.
Para praja IPDN akan menjalani kuliah kerja nyata sekaligus ditugaskan membantu percepatan proses pemulihan pascabencana. Pada tahap pertama, lebih dari 400 praja dilepas langsung oleh Menteri Dalam Negeri di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, menuju Aceh.
Selama satu bulan ke depan, para praja IPDN akan menjalankan misi kemanusiaan sekaligus program praktik kerja lapangan di Aceh Tamiang. Mereka ditugaskan membantu pemulihan fasilitas pemerintahan, aktivasi pelayanan publik, serta pembersihan sejumlah fasilitas umum.