Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menangkap satu lagi tersangka kasus dugaan kekerasan dan pengusiran terhadap lansia bernama Elina (80) di Surabaya. Tersangka tersebut berinisial MY.
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast menjelaskan tersangka MY diamankan penyidik Ditreskrimum Polda Jatim pada Senin (29/12/2025) sekitar pukul 17.15 WIB, di Polsek Wonokromo Surabaya.
Jules menyatakaan usai diamankan, penyidik langsung membawa tersangka ke Mapolda untuk pemeriksaan intensif.