:

Awali Tahun 2026, Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Huntara untuk Korban Bencana | SAPA MALAM

2 minggu lalu

ACEH, KOMPAS.TV - Usai melakukan kunjungan dan menghabiskan malam pergantian tahun di Sumatera Utara, pada Kamis (1/1/2026) siang Presiden Prabowo Subianto bersama rombongan melanjutkan perjalanannya ke wilayah Aceh Tamiang, Aceh.

Prabowo mengawali tahun 2026 dengan berkunjung ke lokasi bencana di Aceh Tamiang bersama sejumlah jajaran Menteri Kabinet Merah Putih.

Dalam kunjungan tersebut, Presiden juga menyempatkan diri meninjau pembangunan 600 hunian sementara yang diperuntukkan bagi para korban bencana di wilayah tersebut.

Presiden Prabowo mengapresiasi kerja keras yang telah dilakukan sejumlah pihak dalam upaya pemulihan pascabencana di Sumatera.

Di sela-sela kunjungan kerjanya di Aceh Tamiang, Prabowo juga menyampaikan permohonan maaf karena belum dapat mendatangi seluruh lokasi yang terdampak bencana.

Ia menegaskan bahwa seluruh wilayah yang terdampak bencana sama pentingnya untuk dikunjungi serta dipulihkan.

Baca Juga Sebulan Pasca Banjir Bandang dan Longsor, Kondisi Pidie Jaya Masih Memprihatinkan | SAPA MALAM di https://www.kompas.tv/regional/641173/sebulan-pasca-banjir-bandang-dan-longsor-kondisi-pidie-jaya-masih-memprihatinkan-sapa-malam

#huniansementara #prabowo #acehtamiang 

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/641175/awali-tahun-2026-presiden-prabowo-tinjau-pembangunan-huntara-untuk-korban-bencana-sapa-malam

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke