:

Pemprov DKI Jakarta Terapkan Car Free Night di Malam Tahun Baru, Ini Jalan yang Ditutup!

2 hari lalu

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi mengimbau masyarakat yang akan menghadiri malam pergantian tahun di Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan M.H. Thamrin untuk memanfaatkan transportasi publik Moda Raya Terpadu atau MRT.

Pada malam pergantian tahun, Pemprov DKI Jakarta menerapkan malam bebas kendaraan atau car free night mulai pukul 18.00 sore hingga pukul 02.00 Kamis (1/1/2026) dini hari.

Hanya mobil ambulans dan mobil pemadam kebakaran yang diizinkan melintas, sementara Transjakarta tidak beroperasi.

Warga diimbau untuk memanfaatkan transportasi publik MRT menuju sejumlah panggung hiburan dan memarkirkan kendaraan di kantong-kantong parkir yang telah disiapkan, seperti di GBK atau IRTI di kawasan Monas.

Adapun ruas jalan yang ditutup di malam Tahun Baru 2026 di antaranya Jalan Jenderal Sudirman dari Bundaran Senayan ke Bundaran HI, yang Anda lihat warna merah ini, Saudara.

Di Bundaran HI inilah nanti dipusatkan untuk kegiatan hiburan menyambut malam Tahun Baru 2026.

Sementara yang Anda lihat warna biru juga ditutup, yakni di Jalan M.H. Thamrin, tepatnya di Bundaran HI hingga Patung Kuda sebelah Monas.

Selain dua jalan protokol itu, sejumlah ruas jalan lainnya yang ditutup sebagai berikut, Saudara, di antaranya Jalan Pintu 1 Senayan, jalur lambat Kuningan Semanggi sisi barat atau Gatot Subroto, kemudian Jalan Bendungan Hilir, Jalan Kiai Haji Mas Mansyur, Jalan Karet Pasar Baru Timur 5, dan Jalan Kupingan BNI 46.

Baca Juga PLN UID S2JB Ingatkan Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Hadiah Tahun Baru di https://www.kompas.tv/advertorial/640848/pln-uid-s2jb-ingatkan-masyarakat-waspada-penipuan-berkedok-hadiah-tahun-baru

#malamtahunbaru #tahunbaru2026 #bundaranhi #jakarta

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/640854/pemprov-dki-jakarta-terapkan-car-free-night-di-malam-tahun-baru-ini-jalan-yang-ditutup

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke