:

Wagub Rano Karno Respons Demo Buruh Tolak Kenaikan UMP Jakarta: Sudah Sesuai Kesepakatan

4 hari lalu

JAKARTA, KOMPAS.TV - Buruh melangsungkan aksi demonstrasi memprotes kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) yang ditetapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Jalan Merdeka Barat, Jakarta.

Para buruh meminta Pemprov DKI merevisi keputusan UMP 2026 yang telah ditetapkan sebesar Rp5,7 juta lebih. Menurut buruh, kenaikan UMP tersebut dinilai tidak sesuai dengan kebutuhan hidup layak.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, mengklaim besaran kenaikan UMP Jakarta sudah melalui kesepakatan dengan Dewan Pengupahan yang terdiri dari perwakilan buruh, pengusaha, dan pemerintah.

Meski kenaikan UMP tidak sebesar daerah penyangga ibu kota, Pemprov DKI Jakarta disebut telah memberikan subsidi pada komponen lain, seperti transportasi umum.

Rano Karno menegaskan seluruh elemen masyarakat, termasuk buruh, memiliki hak untuk menyampaikan aspirasi sesuai mekanisme yang berlaku.

Baca Juga Demo Buruh Jakarta Protes Kenaikan UMP, Bandingkan dengan Bekasi | KOMPAS PETANG di https://www.kompas.tv/nasional/640439/demo-buruh-jakarta-protes-kenaikan-ump-bandingkan-dengan-bekasi-kompas-petang

#demoburuh #ump2026 #umpjakarta #ranokarno

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/640441/wagub-rano-karno-respons-demo-buruh-tolak-kenaikan-ump-jakarta-sudah-sesuai-kesepakatan

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke