:

Polri Salurkan Bantuan Logistik ke 5 Kecamatan Terdampak Banjir di Tapanuli Tengah | SAPA PAGI

3 minggu lalu

TAPANULI TENGAH, KOMPAS.TV - Polri menyalurkan bantuan logistik ke lima kecamatan yang terdampak banjir di Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara.

Lima kecamatan dengan kerusakan terparah di Tapanuli Tengah, Sumatera Utara menjadi fokus Polri untuk memberikan bantuan kemanusiaan dan percepatan normalisasi kawasan terdampak.

Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo menjelaskan, bantuan yang diberikan berupa alat berat, penyediaan air bersih hingga bahan pokok.

Lebih lanjut, Komjen Dedi mengatakan saat ini pengiriman bantuan sudah bisa melalui jalur darat, setelah sebelumnya bantuan hanya bisa dikirim lewat jalur udara.

Selain mengirimkan bantuan bahan pokok, Wakapolri bilang Polri akan menambah jumlah personel Brimob untuk diterjunkan ke lokasi terdampak banjir di Tapanuli Tengah guna mempercepat perbaikan infrastruktur di Kabupaten Tapanuli Tengah.

Pemberian bantuan ini merupakan komitmen Polri untuk mempercepat normalisasi wilayah yang terdampak banjir bandang di Sumatera.

Baca Juga Wakapolri Tinjau Aceh Tamiang, Kirim Bantuan Alat Berat dan Pasokan Air Bersih | SAPA PAGI di https://www.kompas.tv/regional/640209/wakapolri-tinjau-aceh-tamiang-kirim-bantuan-alat-berat-dan-pasokan-air-bersih-sapa-pagi

#banjirsumatera #tapanulitengah #polri

_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!
 

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/640210/polri-salurkan-bantuan-logistik-ke-5-kecamatan-terdampak-banjir-di-tapanuli-tengah-sapa-pagi

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke