Banjir bandang yang melanda Kabupaten Bireuen, Aceh, mengakibatkan putusnya Jembatan Pante Lhong, jembatan vital yang menghubungkan dua kecamatan serta menjadi akses utama bagi 16 desa di Kecamatan Peusangan.
Konstruksi jembatan tersebut terbelah menjadi tiga bagian sehingga memutus akses masyarakat antara Kecamatan Peusangan dan Kecamatan Peusangan Siblah Krueng.
Sementara waktu, warga terpaksa menyeberang menggunakan kabel sling atau perahu sederhana yang dinilai sangat berisiko.
Warga berharap pemerintah segera mengambil langkah untuk membangun jembatan agar akses transportasi dan aktivitas masyarakat kembali normal.
Tuliskan komentarmu dan dapatkan berita terkini lainnya di www.kompas.tv serta youtube.com/kompastv #VODKompasTV