Di balik deru mesin dan aroma oli yang kental di sebuah bengkel Vespa di kawasan Klender, Jakarta Timur, berdiri sosok yang tak biasa. Dialah Aphin, seorang ibu, montir, sekaligus pemilik Aphin Garage, bengkel spesialis Vespa yang telah puluhan tahun menjadi rujukan para pencinta skuter klasik. Bertepatan dengan Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember, kisah Aphin seolah menegaskan bahwa peran seorang ibu tak pernah tunggal.