ACEH UTARA, KOMPAS.TV - Lebih dari 3.000 rumah hilang diterjang banjir bandang di Aceh Utara sejak akhir November lalu.
Salah satu wilayah terdampak paling parah, yakni Desa Keude Bungkah di Kecamatan Muara Batu.
Di desa ini, sekitar 96 rumah warga hilang serta 211 lainnya hancur dan rusak berat.
Banjir juga merusak jalur rel kereta api yang melewati Desa Keude Bungkah dan akses antardusun pun terputus.
Hingga kini, 311 keluarga di desa mengungsi. Pemerintah desa memprediksi kondisi ini akan tetap berlangsung selama enam bulan ke depan sambil menanti bantuan untuk tempat tinggal.