BENGKULU, KOMPAS.TV - Hujan deras di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, sejak Minggu (21/12/2025) sore memicu banjir di sejumlah wilayah. Air sungai meluap dan merendam permukiman warga.
Banjir dilaporkan merendam beberapa desa, di antaranya Desa Cawang Lama, Sukaraja, Karang Anyar, Kepala Siring, Dusun Curup, hingga Batu Dewa.
Peristiwa banjir ini merupakan yang ketiga kalinya terjadi di wilayah Rejang Lebong. Banjir besar juga pernah melanda kawasan ini beberapa tahun lalu.
Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong sudah mendata warga serta wilayah yang terdampak banjir.
Pemerintah mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, mengingat potensi hujan dengan intensitas tinggi masih dapat terjadi dalam beberapa waktu ke depan.
Baca Juga Natal Penuh Duka, Korban Banjir Tapanuli Selatan Berusaha Bangkit & Berdoa di Tengah Keterbatasan di https://www.kompas.tv/nasional/639034/natal-penuh-duka-korban-banjir-tapanuli-selatan-berusaha-bangkit-berdoa-di-tengah-keterbatasan
#banjir #rejanglebong #bengkulu
Artikel ini bisa dilihat di :
https://www.kompas.tv/nasional/639066/air-sungai-meluap-banjir-besar-rendam-permukiman-di-rejang-lebong-bengkulu