:

Janji Wapres ke Anak-anak Sekolah, usai Tinjau Proyek Jembatan Pulau Nias

4 minggu lalu

JAKARTA, KOMPASTV – Wapres Gibran Rakabuming meninjau Sungai Gomo di Kecamatan Boronadu, Kabupaten Nias Selatan, Sumatra Utara (Sumut) Minggu (21/12/2025).

Menindaklanjuti arahan Presiden Prabowo Subianto agar pembangunan infrastruktur dasar difokuskan pada keselamatan warga serta pemerataan akses pendidikan, Gibran ingin pastikan percepatan pembangunan jembatan gantung.

Sebelumnya Sungai Gomo selama ini menjadi jalur penyeberangan utama warga, termasuk para siswa SMKN 1 Boronadu yang harus melintasi sungai setiap hari untuk berangkat ke sekolah.

“Ini setiap hari menyeberangi sungai, basah-basahan? Sepatu dilepas dulu? Seragam basah? Kalau pas hujan bagaimana? Tetap berangkat sekolah?” tanya Gibran ke para siswa.

“iya,” dijawab kompak anak-anak ke Gibran.

“Kita segera tindak lanjuti pengaspalan, ada 16 jembatan akan kita bangun ya,” kata Gibran disambut tepuk tangan meriah.

Sahabat KompasTV, bagaimana pendapat kalian terkait berita ini, tulis di kolom komentar ya!

Video Editor: Galih

#niasselatan #presidenprabowo #wapresgibran

Baca Juga Jadwal KRL Yogyakarta-Solo Pekan Ini, 22-28 Desember 2025 di https://www.kompas.tv/lifestyle/638923/jadwal-krl-yogyakarta-solo-pekan-ini-22-28-desember-2025

 

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/638939/janji-wapres-ke-anak-anak-sekolah-usai-tinjau-proyek-jembatan-pulau-nias

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke