:

Tak Puas Lihat Ijazah Jokowi saat Gelar Perkara, Roy Suryo Cs Ditantang Ajukan Praperadilan

2 minggu lalu

KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya mempersilakan Roy Suryo Cs untuk mengajukan praperadilan jika tidak terima dengan status tersangka dalam kasus dugaan fitnah ijazah palsu Jokowi. Hal ini untuk menjawab kritik kuasa hukum Roy Cs soal penetapan tersangka tiga orang, termasuk Roy Suryo.

Kritik ditetapkannya Roy Suryo beserta dua rekannya, yakni Kurnia Tri Royani dan Rizal Fadilah, sebagai tersangka direspons Polda Metro Jaya dengan mempersilakan kubu Roy untuk mengajukan permohonan praperadilan.

Sebelumnya, dalam konferensi pers Kamis lalu, kuasa hukum Roy Suryo Cs mempertanyakan penetapan status tersangka terhadap tiga orang tanpa menjalani pemeriksaan sebagai saksi atas pokok perkara yang dilaporkan Jokowi.

Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya sebelumnya sudah menggelar perkara khusus dugaan fitnah ijazah palsu Jokowi dengan memperlihatkan ijazah asli Jokowi kepada para pemohon, yakni Roy Cs.

Usai diperlihatkan, Roy berkesimpulan ijazah tersebut palsu karena pasfoto di ijazah tersebut seperti cetakan baru.

#ijazahjokowi #roysuryo #praperadilan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/638738/tak-puas-lihat-ijazah-jokowi-saat-gelar-perkara-roy-suryo-cs-ditantang-ajukan-praperadilan

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke