TAPANULI SELATAN, KOMPAS.TV - Pasca banjir bandang pasukan Brimob Polda Sumatera Utara melakukan pembersihan sejumlah bangunan gereja di Tapanuli Selatan.
Pembersihan dilakukan agar warga terdampak bencana dapat beribadah Natal dengan lebih nyaman.
Pasukan Brimob Polda Sumatera Utara melaksanakan pembersihan sejumlah gereja yang terendam lumpur di Tapanulis Selatan. Selama beberapa pekan pasca bencana, jemaat kesulitan beribadah karena gereja mereka rusak.
Pembersihan pun dilakukan dalam rangka menyambut momentum hari raya Natal. Gereja yang dibersihkan antara lain milik jemaat HKBP, jemaat Katolik, Pentakosta, dan GKPA.