ACEH TENGAH, KOMPAS.TV - Akses utama warga ke pusat kota terputus total akibat banjir dan longsor. Warga Kampung Pantan Nangka, Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah, belum menerima bantuan logistik.
Inilah visual Kampung Pantan Nangka yang diabadikan jurnalis Tribun Gayo, Alga Mahate Ara, pada Jumat, 5 Desember 2025.
Desa Pantan Nangka dilintasi jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Aceh Utara menuju Aceh Tengah dan Bener Meriah.
Stok makanan yang kian menipis di tengah akses yang terputus.
Ironisnya, warga sering melihat helikopter berlalu-lalang membawa bantuan, terbang di atas kampung mereka.
Seperti apa kondisi Kampung Pantan Nangka, Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah? Telah terhubung Jurnalis Tribungayo.com, Alga Mahate Ara.
Baca Juga Update Aceh Tamiang: Masih Gelap Meski PLN Kebut Perbaikan, Posko Bantuan Jadi di Kantor Bupati di https://www.kompas.tv/nasional/636230/update-aceh-tamiang-masih-gelap-meski-pln-kebut-perbaikan-posko-bantuan-jadi-di-kantor-bupati
#acehtengah #banjir #helikopter
Artikel ini bisa dilihat di :
https://www.kompas.tv/nasional/636232/ironis-kondisi-warga-pantan-nangka-aceh-tengah-tak-tersentuh-bantuan-meski-helikopter-lalu-lalang