JAKARTA, KOMPAS.TV - Kuasa hukum Roy Suryo Cs, Ahmad Khozinudin menuding Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) penyebab kasus ijazah berlarut-larut tanpa penyelesaian.
“Masalah ini menjadi lama, panjang dan melelahkan itu bukan karena ulang pengkritik, justru Joko Widodo sendiri yang kemudian memasukkan ke proses hukum 30 April yang lalu,” ujar Khozinudin, Jakarta, Rabu (19/11/2025).
Ia menambahkan Jokowi seharusnya menunjukkan ijazahnya seperti yang dilakukan Arsul Sani.