JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasca ledakan yang terjadi di SMA 72 Jakarta, Senin (17/11/2025) pagi, siswa SMA 72 kembali ke sekolah mengikuti pembelajaran tatap muka.
Siswa dan pihak sekolah mengawali kegiatan dengan upacara bendera dan doa bersama.
Meski sebagian sudah kembali bersekolah, masih ada sebagian siswa SMAN 72 Jakarta yang memilih untuk mengikuti pembelajaran secara daring.
Pihak sekolah memberikan kebebasan kepada siswa yang ingin memilih pembelajaran tatap muka ataupun daring.