:

Panas! Dua Calon Penerus Raja Solo Muncul Jelang Penobatan Pakubuwono ke-XIV | KOMPAS MALAM

2 hari lalu

SOLO, KOMPAS.TV - Jelang upacara penobatan KGPH Purbaya sebagai Pakubuwono ke-XIV, Keraton Kasunanan Surakarta, Jawa Tengah, justru memanas.

Muncul tandingan calon Pakubuwono lain yakni Hangabehi, putra tertua Pakubuwono XIII.

Beredar video putri tertua Pakubuwono ke-XIII, GKR Timur Rumbai, yang berteriak-teriak di kala pertemuan di dalam Keraton Kasunanan Surakarta, Kamis (13/11/2025) siang.

Pertemuan ini digelar Lembaga Dewan Adat sebagai langkah suksesi pasca mangkatnya Pakubuwono ke-XIII.

Sementara di dalam Sasana Handrawina, terlihat KGPH Hangabehi, putra tertua Paku Buwono ke-XIII, dinobatkan menjadi Pakubuwono ke-XIV.

Padahal sebelumnya, putra mahkota KGPH Purbaya sudah menyatakan diri sebagai penerus ayahnya.

Di hadapan para wartawan, KGPH Hangabehi yang dinobatkan menjadi Pakubuwono ke-XIV belum bisa berkomentar banyak.

Baca Juga Modernisasi Kopdes Merah Putih, Menteri Ferry Tegaskan Sinergi Pemerintah dengan Perguruan Tinggi di https://www.kompas.tv/nasional/630714/modernisasi-kopdes-merah-putih-menteri-ferry-tegaskan-sinergi-pemerintah-dengan-perguruan-tinggi

#pakubuwono #kasunanansurakarta #rajasolo #keratonsolo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/630717/panas-dua-calon-penerus-raja-solo-muncul-jelang-penobatan-pakubuwono-ke-xiv-kompas-malam

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke