:

Kesaksian Korban Selamat Longsor Cilacap: Saya Dengar Suara Gemuruh Sebelum Longsor | BERUT

3 hari lalu

CILACAP, KOMPAS.TV - Tim SAR Jumat (14/11/2025) sore menghentikan sementara proses pencarian korban tanah longsor di Desa Cibeunying, Cilacap, Jawa Tengah.

Pencarian dihentikan sementara pada jam 15 sore, lantaran lokasi pencarian dilanda hujan deras.

Sejumlah relawan meninggalkan lokasi, karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan mengingat kontur tanah di lokasi longsor masih labil.

Pencarian rencananya akan dilanjutkan saat hujan mulai reda.

Di hari kedua ini, Tim SAR menemukan satu korban perempuan berusia 60 tahun, yang tertimbun material longsor dan reruntuhan bangunan.

Hingga Jumat (14/11/2025) sore, 20 orang belum diketahui keberadaannya dan masih dalam pencarian.

Sejumlah korban selamat kini menjalani perawatan medis di RSUD Majenang.

Salah satu korban selamat menuturkan sempat mendengar suara gemuruh yang sangat besar sebelum material longsor menimbun rumah warga.

Meski berhasil selamat, trauma mendalam masih terasa bagi korban.

Baca Juga Korban Longsor di Cilacap Bertambah: 3 Orang Meninggal dan 20 Masih Dicari | SAPA MALAM di https://www.kompas.tv/regional/630647/korban-longsor-di-cilacap-bertambah-3-orang-meninggal-dan-20-masih-dicari-sapa-malam

#longsor #cilacap #korbanlongsor

_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/630697/kesaksian-korban-selamat-longsor-cilacap-saya-dengar-suara-gemuruh-sebelum-longsor-berut

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke