Presiden Perancis Emmanuel Macron memperingatkan Israel soal rencana aneksasi Tepi Barat, yang jika benar-benar direalisasikan maka akan memicu reaksi tegas dari Perancis dan sekutunya di Eropa.
Hal itu diungkapkan oleh Macron saat bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di Paris, Selasa (11/11/2025), atau satu bulan sejak gencatan senjata yang ternyata rapuh antara Hamas dan Israel.
Peringatan dari Macron juga menyusul peningkatan kekerasan di wilayah Tepi Barat oleh tentara maupun pemukim Israel, yang menewaskan seribuan warga Palestina sejak dimulainya perang di Gaza.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Bernadetha Nadia Deni Ananda Narator: Bernadetha Nadia Deni Ananda Video Editor: Maria Utari Dewi Produser: Akhmad Muawal Hasan