JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto secara resmi memberikan anugerah gelar pahlawan nasional kepada aktivis buruh Marsinah di Istana Negara, Jakarta, pada Senin (10/11/2025).
Kakak Marsinah, Marsini mengaku almarhum adiknya layak untuk mendapatkan gelar pahlawan nasional.
“Marsinah layak diangkat sebagai pahlawan,” ujar Marsini kepada awak media saat ditemui di Istana.