PADANG, KOMPAS.TV - Puluhan anggota BNNP Sumatera Barat, Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Barat, dan Polresta Padang menggerebek salah satu kampung di Kecamatan Padang Barat, Kota Padang.
Delapan orang yang kedapatan melakukan transaksi narkoba ditangkap. Dari jumlah tersebut, tujuh orang di antaranya positif menggunakan narkoba setelah dilakukan tes urine.
Sahabat KompasTV, bagaimana pendapatmu soal berita ini? Tulis di kolom komentar ya!