JAKARTA, KOMPAS.TV – Wamenko Polkam Lodewijk Freidrich Paulus buka suara soal ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta yang berada di Kompleks TNI AL Kodamar, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Jumat (7/11/2025).
Ia mengatakan ada temuan senjata namun ternyata merupakan senjata mainan bukan sungguhan.
Soal ledakan, Wamenko Polkam mengatakan tim forensik sedang mencari tahu penyebabnya.
Sebelumnya, terjadi ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta yang berada di Kompleks TNI AL Kodamar, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Jumat (7/11/2025).
Dari area masjid ditemukan sebuah senjata bertuliskan “Welcome to Hell”.