:

Prabowo Tiba-tiba Buka Topi Menhub Dudy, Cek Kondisi Rambut Usai Setahun Jadi Menteri

14 jam lalu

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto tiba-tiba membuka topi Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi untuk mengecek kondisi rambut sang menteri, Senin (4/11/2025).

Momen itu terjadi saat Prabowo menjawab pertanyaan wartawan soal rencana pembangunan jalur kereta di luar Pulau Jawa, usai meresmikan Stasiun Tanah Abang.

Didampingi Dudy dan menteri lainnya, Prabowo menyatakan akan membangun jalur kereta di Sulawesi, Kalimantan, dan Sumatera.

Dia kemudian menyebut bahwa setahun masa kerja para menteri bak tiga tahun masa kerja.

Saat itulah Prabowo membuka topi Dudy.

"Ini mereka satu tahun kerja, dia bilang sama dengan tiga tahun kerja," kata Prabowo.

Setelah itu, Prabowo melihat ke arah Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi.

"Ini mulai botak juga ini," kata Prabowo menunjuk Prasetyo.


Penulis: Siti Laela Malhikmah

Video Jurnalis: Siti Laela Malhikmah

Video Editor: Siti Laela Malhikmah

Produser: Nursita Sari


#politik #pemerintah #Prabowo #DudyPurwagandhi #vjlab

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke