:

Tanggapan PKB soal Gubernur Riau Kena OTT KPK

1 hari lalu

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cucun Ahmad Syamsurijal menyebut partainya masih menunggu pengumuman resmi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal kabar operasi tangkap tangan (OTT) Gubernur Riau, Abdul Wahid.

“Ya kita nunggu dulu keterangan resmi dari KPK karena casenya kan kita belum paham. Kemarin dapat informasi baru dimintai keterangan ya seperti apa, dan setelah itu nanti kita akan lihat apakah keterangan dari KPK  ini sudah betul-betul mengarah keterlibatan misalkan dari pimpinan daerahnya,” kata Cucun di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/11/2025).

Cucun menegaskan PKB mesti mendapatkan keterangan yang utuh dari penangkapan Abdul Wahid. 

PKB, sebagai partai yang menaungi Abdul Wahid, belum bisa menentukan langkah selanjutnya dari kasus ini.

Simak videonya berikut ini.

Video Jurnalis: Dimas Nanda Krisna
Penulis Naskah: Dimas Nanda Krisna
Video Editor: Dimas Nanda Krisna
Produser: Abba Gabrillin

#politik #PKB #GubernurRiau #OTTKPK #OTTgubernurriau #vjlab

Berikan Komentar
Laporkan komentar

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Batal edit?

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Hapus Komentar

Setelah dihapus, kamu tidak bisa membatalkan

Oke
Sarapan di Ketinggian 230 Meter, Seperti Apa Rasanya?
Oke