Video ceramah ini mengingatkan kita tentang pentingnya menjaga harta dan rezeki agar tetap berkah sesuai tuntunan syariah Islam.
Ustaz menjelaskan bahwa umat Islam tidak hanya dituntut untuk bekerja keras mencari nafkah, tetapi juga wajib memperhatikan cara mendapatkannya, agar tidak terjerumus pada riba, maisyir (unsur judi), gharar (penipuan), kedzaliman, dan segala bentuk kebatilan dalam transaksi.
Sering kali manusia terlalu fokus mencari yang serba murah, instan, dan mudah, namun melupakan apakah cara tersebut halal dan diridai oleh Allah.
Padahal, rezeki yang sejati adalah bukan hanya banyak, tetapi berkah, menenangkan hati, dan membawa kebaikan bagi keluarga.
Dalam ceramah ini, Ustaz memberikan perumpamaan yang mudah dipahami, bahwa sebagaimana kita ingin hadiah digunakan dengan baik oleh penerimanya, maka Allah pun ingin setiap rezeki yang kita gunakan berasal dari cara yang benar dan Allah sukai.
Karena itu, setiap transaksi — baik jual beli, bisnis, atau aktivitas ekonomi lainnya — harus dijalankan dengan kejujuran, amanah, dan sesuai aturan syariah.
Semoga melalui kajian ini kita semakin berhati-hati dalam muamalah, menjadi hamba yang jujur, amanah, dan selalu berusaha mencari nafkah dari sumber yang halal sehingga membawa keberkahan dalam hidup. Aamiin ya Rabbal ‘Alamin.
Sahabat Kompas TV, saksikan video lengkapnya hanya di channel youtube Kalam Hati, setiap hari Minggu jam 13.00 WIB.
 
Jangan lupa Like, Comment, and share.
Serta follow akun Instagram kita di: @dikalamhati
#Rezeki Berkah #Muamalah Syariah #Bahaya Riba #Ceramah Islam Tentang Rezeki #Ekonomi #Syariah Islam
Artikel ini bisa dilihat di :  
https://www.kompas.tv/kalam-hati/625183/hati-hati-dalam-transaksi-jangan-sampai-rezeki-kita-tidak-berkah-kalam-hati