Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan tidak ada dana milik Pemprov Jawa Barat yang disimpan dalam bentuk deposito di bank.
Ia menyebut, kas daerah Jawa Barat menurun dari Rp 3,8 triliun pada 30 September menjadi Rp 2,4 triliun per 22 Oktober 2025 karena digunakan untuk pembayaran gaji pegawai serta pembangunan infrastruktur.
Penjelasan ini disampaikan Dedi usai berkunjung ke Bank Indonesia (BI) pada Rabu (22/10/2025), untuk memastikan kebenaran data yang sebelumnya menyebut dana APBD Jabar sebesar Rp 4,17 triliun yang mengendap di bank.
BI juga menegaskan bahwa seluruh data posisi simpanan perbankan bersumber dari laporan bulanan bank yang diverifikasi dan dipublikasikan secara agregat melalui Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia.
Penulis: Agustinus Rangga Respati, Teuku Muhammad Valdy Arief
Kreatif: Blanka Rahel Maretha Joanne
Produser: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta
~R #KDM #Dana #APBD #BI #Jakarta ##Cut